Masjid Taqwa Metro

Bagi sobat yang berkesempatan untuk berkunjung ke kota Metro, Lampung belum afdhol jika belum mengunjungi Masjid Taqwa. Masjid ini merupakan ikon kebanggaan bagi masyarakat metro yang terletak di komplek perkantoran dan berdampingan dengan taman kota Metro. Masjid taqwa, kota metro, lampung, taman kota Metro, taman merdeka

Masjid Taqwa

Bagi sobat yang berkesempatan untuk berkunjung ke kota Metro, Lampung belum afdhol jika belum mengunjungi Masjid Taqwa. Masjid ini merupakan ikon kebanggaan bagi masyarakat metro yang terletak di komplek perkantoran dan berdampingan dengan taman kota Metro.
Masjid Taqwa Metro telah berdiri sejak 21 Juli 1967. Kini Masjid ini telah mengalami rehabilitasi total yang selesai pada 2015 lalu dan menelan biaya 18 milyar rupiah. Sehingga saat ini Masjid Taqwa mampu menampung lebih dari 2000 jemaah. 

Dengan arsitektur yang megah nan indah yang didominasi warna hijau dan putih, Masjid Taqwa mampu menarik para pengunjung untuk mengabadikan moment kunjungan. Menara masjid yang menjulang tinggi serta kubah masjid berwarna hijau tampak semakin indah  ketika berpadu dengan langit biru yang cerah berhiaskan awan putih. Tak jarang sobat akan menemui para pengunjung yang berselfie atau berfoto bersama di area masjid ini. 

Masjid Taqwa

Beberapa pohon yang ditanam di sekeliling masjid membawa angin segar di pelataran masjid. Area pelataran yang luas, rapi dan teratur, menambah kenyamanan pengunjung. Karena kendaraan pengunjung serta para pedagang telah terfokus di area taman yang berada tidak jauh dari masjid. Sehingga nyaman untuk sekedar berjalan mengelilingi komplek Masjid atau berfoto ria. 

Masjid Taqwa

Ketika memasuki bagian dalam masjid ini, pengunjung disambut dengan ornamen masjid yang khas pada kubah dan dinding yang kian menonjolkan keindahan dari masjid ini. Belum lagi suasana yang nyaman akan dirasakan pengunjung saat didalamnya. 

Masjid Taqwa

Usai berwisata religi di masjid bolehlah, jika sobat ingin menikmati suasana taman kota Metro yang letaknya tak jauh dari Masjid Taqwa. Taman ini disebut juga Taman Merdeka. Biasanya taman ini dijadikan tempat nongkrong anak muda, tempat kumpul keluarga, dan tempat hiburan serta rekreasi bagi warga Kota Metro. Sehingga taman ini selalu ramai pengunjung. 

Taman kota Metro

Sobat tidak perlu khawatir kelaparan, jika berkunjung disini. Sobat bisa menikmati aneka makanan dan minuman, karena banyak para penjual makanan dan minuman di area taman yang mendirikan tenda-tenda kecil untuk berjualan sekaligus tempat makan. Hmmmbbbb, sungguh nikmat, makan sambil menikmati suasana taman yang asri. 


Referensi:
http://singgahkemasjid.blogspot.co.id/2016/07/masjid-taqwa-kota-metro.html
http://www.jelajahlampung.com/2016/03/taman-merdeka-kota-metro-lampung.html

COMMENTS

BLOGGER: 2

Name

1000 Masjid,2,Belajar,53,Ceritaku,41,Cinta,3,Diri,13,Gaya Hidup,4,Hiburan,11,Islam,6,Komunikasi,20,Manajemen,9,Motivasi,27,Psikologi,2,Public relations,15,Sahabat,5,Sosial,13,Tips,33,Travel,4,Trending,9,Tutorial,2,
ltr
item
Catatan Sinine: Masjid Taqwa Metro
Masjid Taqwa Metro
Bagi sobat yang berkesempatan untuk berkunjung ke kota Metro, Lampung belum afdhol jika belum mengunjungi Masjid Taqwa. Masjid ini merupakan ikon kebanggaan bagi masyarakat metro yang terletak di komplek perkantoran dan berdampingan dengan taman kota Metro. Masjid taqwa, kota metro, lampung, taman kota Metro, taman merdeka
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjlLHbgOUpakqQXn_DjnT-5s158137ba7LNcQqcb4xe83fd723mTjj1GjAm3QQPojzZ2B6WCqq0GSSR3Gsfj7_XOk6O_Ee2qZy272cwAs-OGVk1lBcqAGi_1YZ0cQcACFRzUMLJZbbFpFl6/s320/Masjid+Taqwa+.jpg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjlLHbgOUpakqQXn_DjnT-5s158137ba7LNcQqcb4xe83fd723mTjj1GjAm3QQPojzZ2B6WCqq0GSSR3Gsfj7_XOk6O_Ee2qZy272cwAs-OGVk1lBcqAGi_1YZ0cQcACFRzUMLJZbbFpFl6/s72-c/Masjid+Taqwa+.jpg
Catatan Sinine
https://catatansinine.blogspot.com/2016/10/masjidtaqwa.html
https://catatansinine.blogspot.com/
https://catatansinine.blogspot.com/
https://catatansinine.blogspot.com/2016/10/masjidtaqwa.html
true
6835835787765942029
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS PREMIUM CONTENT IS LOCKED STEP 1: Share to a social network STEP 2: Click the link on your social network Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy